Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link

Mengetahui Cara Bayar BPJS lewat BRI Link menjadi solusi praktis terutama bagi kalian yang tidak memiliki rekening bank, sehingga tetap dapat melakukan pembayaran melalui BRI Link.

Secara umum, untuk melakukan pembayaran BPJS melalui BRI Link dapat dilakukan dengan mudah, sama saja saat melakukan Cara Top Up DANA Di BRI Link.

Yang mana nantinya kalian akan dibantu oleh agen BRI Link. Namun meskipun terbilang mudah, ternyata masih banyak diantara nasabah yang bertanya perihal bagaimana prosedurnya.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini akan dibahas secara mendetail perihal Cara Bayar BPJS lewat BRI Link beserta informasi terkait lainnya. 

Apakah bisa Bayar BPJS bisa Lewat BRI Link?

Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link

Sebagai salah satu pengguna yang memiliki tanggungan BPJS, tentu pernah bertanya-tanya “Apakah bisa melakukan Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link ?”.

Ternyata selain lewat ATM BRI, pembayaran tanggungan BPJS juga dapat dilakukan melalui aplikasi BRI mobile dan BRI Link. 

Pengguna perlu melakukan pembayaran BPJS sebelum batas waktu yang telah ditentukan agar dapat terus menikmati layanan yang disediakan.

Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link

Berkaitan dengan Cara Bayar BPJS lewat BRI Link akan dibahas secara tuntas pada kesempatan ini pembaca dapat mengikuti langkah dibawah ini agar proses dapat berjalan lancar.

Berikut adalah penjelasan lengkapnya : 

1. Kunjungi Agen BRILink Terdekat

Cara Bayar BPJS lewat BRI Link yang pertama adalah, datangi agen BRILink di sekitar lokasimu. Agen BRILink biasanya tersedia di toko kelontong, warung, atau tempat usaha kecil lainnya.

2. Siapkan No Virtual Account BPJS

Untuk melakukan pembayaran BPJS, kamu membutuhkan nomor Virtual Account. VA untuk BPJS Kesehatan di BRI terdiri dari kode bank 88888 +11 digit no peserta BPJS. 

Pastikan jika no VA milikmu sudah benar. Jika tidak yakin, kalian bisa mengeceknya di aplikasi BPJS Kesehatan atau menghubungi BPJS untuk verifikasi.

3. Informasikan kepada Agen BRILink

Sampaikan kepada agen jika kalian ingin membayar tagihan BPJS Kesehatan, selanjutnya berikan no VA BPJS Kesehatan kepada agen untuk diproses.

4. Verifikasi Jumlah Tagihan

Nantinya agen akan memasukkan no VA ke sistem untuk memeriksa jumlah tagihan BPJS Kesehatan yang perlu dibayarkan.

Agen akan memberi tahu nominal tagihan yang harus dibayarkan. Pastikan jika tagihan tersebut sudah sesuai dengan jumlah yang diharapkan. 

5. Lakukan Pembayaran

Setelah jumlah tagihan terkonfirmasi, bayar sesuai dengan jumlah tersebut. Agen BRILink akan menambahkan biaya admin. Pastikan jika kalian juga membayar biaya ini.

6. Terima Bukti Pembayaran

Setelah transaksi berhasil, agen akan mencetak struk atau bukti pembayaran. Simpan struk pembayaran tersebut sebagai bukti sah bahwa kalian telah melunasi tagihan BPJS.

7. Cek Status Pembayaran BPJS

Kalian bisa memeriksa status pembayaran dengan menggunakan aplikasi Mobile JKN atau melalui situs resmi BPJS Kesehatan. Pastikan jika pembayaran yang dilakukan sudah tercatat di sistem BPJS.

8. Selesaikan Transaksi

Setelah selesai dan pastikan untuk menyimpan bukti pembayaran dengan aman, karena struk tersebut bisa saja dibutuhkan jika ada kendala atau kesalahan dalam proses administrasi.

Kode BPJS BRI Link

Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link

Agar prosedur dari Cara Bayar BPJS lewat BRI Link dapat berhasil dilakukan, maka perlu bagi nasabah untuk mengetahui Kode pembayaran BPJS Kesehatan melalui BRI.

Adapun kode yang dimaksud adalah 88888. Kode ini digunakan sebagai bagian dari No Virtual Account (VA) untuk pembayaran BPJS Kesehatan di BRI.

Format Virtual Account (VA) BPJS Kesehatan untuk pembayaran melalui BRI sendiri adalah : 88888 + 11 digit no peserta BPJS Kesehatan

Contoh : Jika no peserta BPJS Kesehatanmu adalah 12345678901, maka no Virtual Account nya adalah 8888812345678901.

No ini tidak hanya digunakan saat melakukan pembayaran melalui agen BRILink saja, melainkan juga digunakan saat pembayaran dilakukan via ATM BRI, mobile banking dan internet banking BRI.

Jadwal Tagihan BPJS

Perlu diketahui bahwa tagihan BPJS Kesehatan harus dibayarkan setiap bulan, dan untuk jatuh tempo pembayarannya adalah tanggal 10 setiap bulan. Berikut detailnya :

  • Periode Tagihan

BPJS Kesehatan menghitung tagihan bulanan berdasarkan jumlah peserta yang terdaftar dalam satu keluarga.

  • Jatuh Tempo

Pembayaran wajib dilakukan sebelum atau pada tanggal 10 setiap bulannya. Jika pembayaran dilakukan setelah tanggal 10, maka status kepesertaan akan dinonaktifkan sampai pembayaran dilakukan.

  • Konsekuensi Keterlambatan

Jika telat membayar selama lebih dari 1 bulan, maka layanan kesehatan non darurat dapat ditangguhkan sampai tunggakan dilunasi.

Untuk menghindari denda dan penghentian layanan, ada baiknya jika bayar tagihan BPJS Kesehatan tepat waktu sebelum jatuh tempo setiap bulan.

Biaya Admin Bayar BPJS di BRILink?

Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link

Secara umum, biaya admin untuk melakukan Cara Bayar BPJS lewat BRI Link adalah sekitar Rp 2.500 – Rp 5.000 per transaksi.

Biaya ini dapat bervariasi tergantung pada kebijakan masing-masing agen BRILink. Sebelum melakukan pembayaran, sebaiknya konfirmasi dengan agen mengenai biaya admin yang berlaku.

Meskipun ada biaya tambahan, layanan BRILink tetap memudahkan akses pembayaran BPJS Kesehatan di tempat-tempat yang jauh dari kantor cabang atau ATM.

Nah itu dia informasi yang dapat disampaikan mengenai Cara Bayar BPJS Lewat BRI Link beserta informasi lainnya seperti biaya adminnya. 

Jangan sampai kelewatan juga penjelasan menarik lainnya seputar BRILink seperti pada topik Cara Cek Saldo Di BRI Link.

Eshter

Berpengalaman dengan latar belakang dalam bidang ke penulisan tentang bank dan keuangan dan telah bekerja sebagai penulis keuangan di berbagai situs keuangan selama lebih dari 3 tahun. Pengalaman mencakup analisis pasar, pengelolaan portofolio, dan penulisan laporan keuangan yang mendalam. Dengan pengetahuan yang luas tentang industri perbankan di Indonesia, saya berfokus pada mengedukasi dan memberikan wawasan kepada para pembaca tentang berbagai aspek keuangan dan perbankan.

Bagikan:

Tags: