Mencermati artikel dari Tips Memilih Jenis Kartu Kredit BRI Yang Bagus adalah hal penting yang perlu disimak. Sebab memilih kartu kredit yang terbaik harus dilakukan secara hati-hati. Lebih baik jika kalian membandingkan kelebihan dan kekurangan produk terlebih dahulu.
Pemilihan kartu kredit terbaik untuk pemula ada baiknya untuk mempertimbangkan aspek fitur, besaran bunga, dan potongan per bulan, sehingga tidak memberatkan di kemudian hari.
Nah bagi pembaca yang penasaran dengan Tips Memilih Jenis Kartu Kredit BRI Yang Bagus, berikut akan disampaikan untuk pembaca pada artikel di bawah ini.
Tips Memilih Jenis Kartu Kredit BRI Yang Bagus
Setelah pada artikel sebelumnya sudah dibahas mengenai Tips Hemat Pakai Kartu Kredit BRI, kini akan beralih pada pembahasan yang juga penting untuk disimak.
Khususnya bagi kalian yang berkeinginan untuk memiliki kartu kredit di Bank BRI, namun bingung untuk memilih produk yang sesuai.
Adapun topik yang dimaksud adalah Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI yang bagus. Tentunya siapapun yang ingin memiliki kartu kredit di BRI akan bingung karena beragamnya jenis yang ada.
Perlu diketahui bahwa setiap produk kartu kredit yang dikeluarkan oleh Bank BRI memiliki perbedaan antara satu sama lain.
Baik ada yang berkepentingan untuk bisnis dan ada yang fungsinya untuk memenuhi kebutuhan. Sehingga kalian hanya perlu memilih jenis apa yang dibutuhkan.
Adapun ini dia beberapa Tips Memilih Jenis Kartu Kredit BRI Yang Bagus untukmu :
1. Sesuaikan dengan Penghasilan
Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI yang bagus pertama adalah pilih kartu kredit yang sesuai dengan penghasilan bulananmu.
Misalnya saja Kartu Kredit BRI Raya yang cocok untuk pengguna yang menginginkan kartu kredit tanpa iuran tahunan.
Ada juga Kartu Kredit BRI Platinum yang cocok untuk mereka yang berpenghasilan lebih tinggi. Kartu kredit ini menawarkan suku bunga yang kompetitif, sehingga lebih menguntungkan.
2. Pertimbangkan Limit Kredit
Jika kalian membutuhkan limit kredit yang lebih besar, contohnya untuk perjalanan atau pengeluaran besar, pilih kartu dengan limit yang lebih tinggi seperti BRI Platinum.
Namun, jika penggunaan hanya untuk kebutuhan harian, maka BRI Easy Card atau BRI Gold mungkin lebih cocok karena limitnya lebih rendah.
3. Perhatikan Biaya Tahunan
Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI Kartu Kredit BRI yang bagus ketiga adalah perhatikan biaya tahunan atau Annual Fee Kartu Kredit BRI. Karena setiap kartu kredit memiliki biaya tahunan yang berbeda-beda.
4. Cek Promo dan Cashback yang Ditawarkan
Lihat promo, cashback, atau reward yang diberikan. Misalnya, jika kalian sering belanja online, pilih kartu kredit yang memberikan cashback atau poin reward yang lebih besar untuk transaksi online.
5. Pilih Kartu dengan Fasilitas Sesuai Kebutuhan
Jika pembaca sering bepergian, pilih kartu yang dapat memberikan akses ke airport lounge, asuransi perjalanan, dan promo hotel, seperti BRI World Access atau BRI Infinite.
Jika penggunaan lebih pada kebutuhan sehari-hari, kartu kredit dengan cicilan ringan dan promo di merchant lokal seperti BRI Gold bisa lebih cocok.
6. Evaluasi Suku Bunga
Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI yang bagus selanjutnya yakni dengan memahami suku bunga yang dikenakan pada kartu kredit. Tentu saja kartu dengan suku bunga rendah lebih menguntungkan.
7. Manfaatkan Asuransi yang Ditawarkan
Beberapa kartu kredit BRI menawarkan asuransi tambahan, seperti asuransi kecelakaan perjalanan atau asuransi pembelian.
Jika kalian membutuhkan perlindungan ini, pilih kartu kredit yang menyediakan fasilitas asuransi komprehensif, seperti BRI Platinum atau BRI JCB Platinum.
8. Sesuaikan dengan Gaya Hidup
Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI yang bagus terakhir yakni sesuaikan pilihan kartu kredit dengan gaya hidupmu.
Jika kalian adalah milenial yang aktif dalam transaksi online dan membutuhkan fitur-fitur yang menunjang gaya hidup digital, maka BRI Touch adalah pilihan yang tepat.
Apakah ada jenis kartu kredit BRI yang lebih cocok untuk freelancer ?
Tentu saja ada. Adapun jenis kartu kredit BRI yang cocok untuk freelancer adalah BRI Easy Card dan BRI Touch Platinum Card.
Kedua jenis kartu kredit tersebut menawarkan fleksibilitas yang baik untuk freelancer. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut terkait kedua jenis kartu tersebut :
1. BRI Easy Card
BRI Easy Card termasuk jenis kartu kredit yang ditawarkan oleh Bank BRI untuk memenuhi kebutuhan transaksi harian nasabah.
Syarat penghasilan yang diperlukan untuk dapat memiliki produk ini hanyalah Rp 3 juta per bulan dengan Limit Rp 5 juta hingga Rp 25 juta.
Adapun untuk kelebihan-kelebihan dari BRI Easy Card adalah sebagai berikut :
- Cocok untuk nasabah muda dengan gaji minimal Rp 3 juta
- Maksimum tarik tunai 40% dari limit
- Biaya over limit Rp 100.000
- Biaya keterlambatan bayar 1% dari total tagihan
2. BRI Touch Platinum Card
BRI Touch Platinum Card adalah salah satu produk kartu kredit yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup milenial.
Ketentuan minimal penghasilan untuk BRI Touch Platinum Card adalah Rp 3 juta per bulan, sementara untuk limitnya Rp 5 juta – Rp 149.999.999.
Untuk kelebihan-kelebihan dari produk ini adalah sebagai berikut :
- Cocok untuk kaum milenial yang kerap bertransaksi online
- Fitur Cardless, Signature Program di merchant e-commerce, dan Zero On 25
- Cicilan 0% di merchant e-commerce pilihan
Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan mengenai Tips memilih jenis Kartu Kredit BRI yang bagus. Semoga dapat bermanfaat.